Pengadilan Agama Semarang Sabet Beberapa Kategori Penghargaan | (23/12/2024)
Pengadilan Agama Semarang Sabet Beberapa Kategori Penghargaan
Semarang || pa-semarang.go.id
Bertempat di Dafam Hotem, Senin 23 Desember 2024, Ketua dan Panitera Pengadilan Agama Semarang mengikuti kegiatan rapat koordinasi, pembinaan, launching 8 aplikasi serta pemberian penghargaan. 8 inovasi yang dilaunching pada acara ini diantaranya adalah (E-PPID, Kalikajar, Ndoro Online, Si Purwaceng, Si Cetar, Serbu, Peta Sumbing dan Asri Mawon). Adpaun tamu undangan yang hadir pada kegiatan ini adalah seluruh Ketua, Panitera, Sekretaris seluruh Pengadilan Agama di wilayah PTA Semarang. Ketua Pengadilan Tinggi Agama Semarang mengapresiasi peluncuran aplikasi2 tersebut, semoga PA. Wonosobo makin sukses dimasa mendatang dalam memberikan pelayanan prima kepada para pihak.
Acara kemudian dilanjutkan dengan pemberian penghargaan pada satuan kerja yang berprestasi. Pada kesempatan kali ini Pengadilan Agama Semarang sabet beberapa penghargaan dengan katergori (Juara III Pengadilan Agama Kelas IA dalam kategori penilain prestasi kerja triwulan III, Juara I Perkara E-Court Banding Terbanyak, Juara II Penyerapan Anggaran DIPA 04 Badilag, Juara I Website Dengan Nilai Tertinggi, Ketua Pengadilan Agama Semarang menjadi insan berprestasi tahun 2024, Update Sikep 100%). Pemberian penghargaan ini merupakan salah satu penerapan system merit di wilayah PTA Semarang, dengan adanya penghargaan diharapkan agar seluruh satuan kerja di wilayah PTA Semarang untuk berlomba- lomba memberikan kinerja terbaiknya.