Pengadilan Agama Semarang Hadiri Rakorwil, Bahas Efisiensi Anggaran di Lingkungan Peradilan Agama | (14/2/2025)
Pengadilan Agama Semarang Hadiri Rakorwil, Bahas Efisiensi Anggaran di Lingkungan Peradilan Agama
Semarang || pa-semarang.go.id
Pengadilan Agama Semarang turut menghadiri Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) Pengadilan Agama se cabang Semarang, yang membahas tindak lanjut perintah Sekretaris Mahkamah Agung (MA) mengenai efisiensi anggaran pada Jumat 14 Febuari 2025. Rakorwil ini dihadiri oleh para pimpinan dan perwakilan satuan kerja Pengadilan Agama cabang Semarang. Dalam rakor tersebut, ditekankan bahwa efisiensi anggaran perlu segera dilakukan dengan mengambil langkah-langkah strategis, antara lain:
1️⃣ Mengurangi kegiatan di luar kantor dengan mengoptimalkan teknologi informasi (TI), seperti mengadakan rapat secara daring melalui platform Zoom atau aplikasi lainnya guna menekan biaya perjalanan dinas dan akomodasi.
2️⃣ Menunda kegiatan atau pengeluaran anggaran yang tidak mendesak, terutama yang tidak berkaitan langsung dengan pelayanan kepada masyarakat.
3️⃣ Mengurangi penggunaan alat tulis kantor (ATK) dengan memaksimalkan dokumen dalam bentuk softcopy serta menerapkan Tanda Tangan Elektronik (TTE) untuk berbagai keperluan administrasi guna menghemat penggunaan kertas dan tinta cetak.
4️⃣ Konsultasi lebih lanjut dengan PTA terkait pengadaan pakaian seragam Batik PA se-Jawa Tengah, tata ruang kantor, dan konsultasi dengan Badilag terkait pemasangan CCTV, mengingat anggaran untuk kebutuhan tersebut terkena kebijakan efisiensi.
Melalui rakor ini, diharapkan seluruh Pengadilan Agama wilayah Semarang dapat menjalankan kebijakan efisiensi anggaran dengan cermat dan bijak, sehingga tetap mampu memberikan pelayanan yang profesional dan berintegritas kepada masyarakat pencari keadilan.