Pelaksanaan Sholat Ashar Berjamaah Serta Kultum Rutin Di Pengadilan Agama Semarang | (6/12/2023)
Pelaksanaan Sholat Ashar Berjamaah Serta Kultum Rutin Di Pengadilan Agama Semarang
Semarang || pa-semarang.go.id
Drs. Mutakin Hakim Pengadilan Agama Semarang bertindak sebagai pembicara pada kultum rutin ba’da Ashar pada 6 Desember 2023. Beliau menyampaikan mengenai pilar- pilar tegaknya agama dan dunia. Yang dimaksud agama dan dunia tetap tegak berdiri adalah bahwa agama tetapi digunakan untuk mengatur hidup dan kehidupan. Adapun pilar- pilar tersebut yakni pilar pertama yang akan menopang tetap tegaknya agama agar tetap digunakan untuk mengatur hidup dan kehidupan yakni peranan kaum aghniya (orang-orang kaya). Kedermawanan mereka untuk menggunakan hartanya dalam memperjuangkan agama menjadi bagian penting untuk tetap tegaknya agama. Kedua adalah peranan kaum ulama agar dapat mengamalkan ilmunya. Ketiga ketawadluan umat Islam untuk tetap belajar tentang apa yang belum mereka ketahui, dengan kata lain mereka masih memiliki semangat untuk mendapatkan ilmu. Dan yang keempat atau yang terakhir adalah kesabaran orang-orang fakir dalam segala kekurangannya mereka tetap taat kepada Allah tidak mengorbankan kepentingan akhiratnya hanya demi mengejar kepentingan dunia yang sesaat. Semoga apa yang disampaikan oleh beliau menjadi manfaat untuk seluruh pegawai di Pengadilan Agama Semarang.