Rapat Koordinasi Dan Evaluasi Kinerja Kepaniteraan Pengadilan Agama Semarang | (24/4/2024)
Rapat Koordinasi Dan Evaluasi Kinerja Kepaniteraan Pengadilan Agama Semarang
Semarang || pa-semarang.go.id
Wakil Ketua Pengadilan Agama Semarang didampingi Panitera memimpin jalannya rapat koordinasi dan evaluasi kinerja kepaniteraan Pengadilan Agama Semarang pada Rabu 24 April 2024. Rapat ini dihadiri oleh seluruh Panitera Muda serta Panitera Pengganti. Agenda rapat kali ini merupakan tindak lanjut rapat yang dilaksanakan pada pagi mengenai Alih Media. Dimana Wakil Ketua Pengadilan dan Panitera Pengadilan Agama Semarang mengingatkan tentang alur perjalanan berkas setelah putus, dimana berkas yang sudah putus akan dicek oleh Panitera Sidang untuk selanjutnya diberikan kepada Panitera Muda Gugatan/ Permohonan untuk dilakukan pengecekan ulang lalu dilanjutkan kepada Tim Alih Media untuk proses scan dan lainnya, kemudian berkas tersebut diserahkan kepada petugas produk dan selanjutnya diserahkan kembali kepada Paniter Muda Gugatan/ Permohonan untuk diverifikasi dan apabila sudah selesai maka berkas tersebut dikembalikan ke arsip yang dikendalikan oleh Panitera Muda Hukum. Semoga dengan adanyaa koordinasi ini dapat mempermudah dan melancarkan proses pengarsipan berkas perkara secara tertib.